Ulangan Tengah Semester atau biasa disingkat UTS yang sekarang diistilahkan PTS (Penilaian Tengah Semester) adalah kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk mengukur pencapaian siswa setelah melaksanakan kegiatan pembelajaran selama setengah semester atau sekitar 8 minggu.
SMP Negeri 2 Bandongan memulai kegiatan PTS pada Senin, 13 Februari 2021 atau H-1 dengan release tulisan ini. Pada kali ini tes dilaksanakan secara luring dengan cara siswa mengambil soal, kemudian mengerjakan di rumah, selanjutnya dikumpulkan kembali sesuai dengan jadwal mengingat pandemi COVID-19 belum berakhir. Kegiatan akan dilangsungkan selama satu minggu dimulai tanggal 13 September 2021 sampai 18 September 2021.
Tujuan diadakannya PTS antara lain:
- Mengukur kemajuan belajar siswa setelah setengah semester.
- Mengukur pencapaian kompetensi siswa setelah proses pembeljaran selama setengah semester.
- Menentukan nilai hasil belajar siswa setelah proses pembelajaran beberapa KD (Kompetensi Dasar).
- Melakukan perbaikan pembelajaran pada setengah semester berikutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar